Kamis, 25 Oktober 2012

Contoh Laporan Evaluasi Pengisian Berkas Rekam Medis


PENDAHULUAN 
Dengan perkembangan kecanggihan teknologi yang akan diterapkan dalam teknik informasi dan  keterlibatan profesi dalam memasuki paradigma baru namun tetap saja sistem rekam medis masa depan tetap harus bertumpu pada setidaknya lima tujuan yang mendasar, yaitu rekam Medis masa depan harus tetap menunjang pelayanan pasien dan memperbaiki kualitas pelayanan pasien, sistem Rekam Medis harus menambah produktivitas profesional pelayanan kesehatan dan mengurangi biaya administratif dan biaya pekerja yang dihubungi dengan pemberian  pelayanan kesehatan dan pembiayaan, rekam medis mendatang harus menunjang riset klinis dan pelayanan kesehatan, harus mampu mengakomodasi pengembangan  ke depan tegnologi pelayanan kesehatan, kebijakan, manajemen dan keuangan, kepercayaan pasien perlu mendapat perhatian serius dan harus dijaga selalu dalam  mencapai tujuan-tujuan diatas. Rekam medis atau sistem data klinis merupakan tulang punggung yang menunjang pengambilan keputusan-keputusan di RS.

WAKTU EVALUASI

Evaluasi pengisian berkas rekam medis dilakukan setiap akhir bulan dilakukan oleh Kepala Unit Rekam Medis.

KEGIATAN YANG DIRENCANAKAN
Kegiatan yang direncanakan terhadap evaluasi pengisian berkas rekam medis RS adalah dengan melakukan pencatatan di dalam formulir khusus yang memuat :
·    No CM
·    Ruang Rawatan
·    Dokter Yang Merawat
·    Kepala Ruangan
·    Tanggal Pasien Pulang
·    Tanggal Status Kembali Ke Rekam Medis
LAPORAN KEGIATAN
Laporan evaluasi pengisian berkas rekam medis selama bulan Januari – Maret 2010 adalah sebagai berikut
1.    Rata – rata pengembalian berkas ke rekam medis adalah 2 (dua) hari atau 2 x 24 jam
2.    Perbandingan dari pengisian berkas rekam medis yang tidak diisi dengan jelas, benar,       lengkap dan tepat waktu adalah sebesar 4 : 30, dengan arti dari 30 berkas rekam medis yang diteliti ada 4 berkas rekam medis yang tidak diisi dengan jelas, benar, lengkap dan tepat waktu.
3.    Berdasarkan pencatatan perbulan diketahui bahwa dokter yang sering tidak mengisi berkas rekam medis secara jelas, benar, lengkap dan tepat waktu adalah.....   

ANALISA KEGIATAN

Analisa kegiatan dari laporan diatas adalah sebagai berikut :
1.     Rata – rata pengembalian berkas rekam medis adalah 2 (dua) hari dikarenakan banyaknya kunjungan pasien sehingga membuat dokter dan perawat lama menyelesaikan berkas rekam medis.
2.    Setiap bulannya petugas rekam medis mengambil sampling sebanyak 30 berkas rekam medis dengan rata – rata pasien rawat inap sebesar 150 orang.
3.    sering tidak mengisi berkas rekam medis dengan jelas, benar, lengkap dan tepat waktu dikarenakan kesibukan dalam menangani pasien.   

TINDAK LANJJUT
Tindak lanjut dari evaluasi pengisian berkas rekam medis adalah dengan melakakukan peneguran terhadap dokter yang sering melalukan ketidaklengkapan pengisan berkas rekam medis secara benar, jelas, lengkap dan tepat waktu.


        Dibuat Oleh :
        Kepala Sub Bagian Rekam Medis
        RS.............




0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes